Kamis, 04 Oktober 2018

Review Film Aruna dan Lidahnya



Judul                    : Aruna dan Lidahnya
Sutradara             : Edwin
Penulis Skenario : dari Novel karya Laksmi Pamuntjak
Rumah Produksi : Palari Films
Durasi                 : 1 jam 46 menit
Bahasa                : Indonesia
Rilis                    : 27 September 2018

Setelah sukses dengan filmnya Ada Apa Dengan Cinta(AADC), kini Dian Sastrowardoyo dan Nikolas Saputra kembali dipertemukan dalam satu layar lebar.  Hadirnya Dian Sastrowardoyo(Aruna) dan Nicholas Saputra(Bono) menjadi daya tarik tersendiri dari film ini. Film yang diangkat dari Novel karya Laksmi Pamuntjak ini mengupas tentang kekayaan resep kuliner Nusantara. Keunikan dan kelezatan resep-resep masakan nusantara disuguhkan dengan balutan kisah romantis dan perjalanan kerja ke beberapa kota di Indonesia. Komposisi dan detil resep masakan nusantara menjadi shot utama dan perhatian khusus dalam film ini, disamping kisah tentang menyelesaikan sebuah proyek pekerjaan. Bagi para pecinta kuliner film ini bisa menjadi alternatif tontonan yang menyenangkan untuk menambah wawasan tentang macam-macam kuliner nusantara.

Akting Dian Sastro yang santai dan apa adanya dengan sedikit dialog monolog yang menggoda cukup mengundang tawa penonton. Akhir film ini sedikit sulit ditebak oleh penonton. Mungkin penonton dibuat sedikit kecewa, karena akhir kisah ini tidak seperti yang mereka harapkan.

Dari film ini penonton diajak untuk semakin bangga dengan kekayaan dan keberagaman kuliner nusantara. Selain itu kita juga diajak untuk terus melestarikan kekayaan kuliner tersebut yang menjadi kekhasan suatu daerah di Indonesia.

Berikut beberapa adegan dalam Film Aruna dan Lidahnya :